Rancangan Struktur Orgnisasi dan Pelatihan Perencanaan Produksi pada Industri Kecil Yang Memproduksi Virgin Coconut Oil (VCO) di Kota Makassar

Lamatinulu, Andi Pawennari (Universitas Muslim Indonesia Makasar)

Abstract


Kegiatan Iptek bagi Masyarakat (IbM) ini merupakan program kemitraan dengan Industri Kecil Obat Tradisional (IKOT) yang memproduksi Virgin Coconut Oil (VCO) Alfisalam di kota Makassar.Permaslahan yang dihadapi mitra adalah terkait dengan aspek manajemen organisasi dan perencanaan produksi.Pada aspek manajemen organisasi industri ini belum merancang struktur organisasi yang dilengkapi uraian tugas (job description).Pada aspek perencnaan produksi belum ada penerapan metode dan sistem perencanaan produksi yang didasarkan pada situasi kebutuhan konsumen.Berdasarkan permasalahan tersebut maka tim IbM menetapkan tujuan program dalam bentuk mendesaian struktur organisasi yang dilengkapi uraian tugas dan memberikan pelatihan perencanaan produksi dengan aplikasi software Production Operation Management (POM) for windows. Pelatihan diberikan kepada tenaga kerja pada industri  IKOT Alfisalam agar mampu merencakan jumlah produksi pada masa mendatang. Target luaran yang dicapai dalam program IbM ini adalah adanya dokumen struktur organisasi dan job description (uraian fungsi, tugas, wewenang dan tanggung jawab personil),peningkatan kemampuan mitra dalam melakukan perencanaan produksi dengan metode peramalan  yang menggunakan aplikasi Software POM for Windows.Target luaran lain pada kegiatan ini adalah publikasi karya ilmiah pada jurnal pengabdian pada masyarakat.

Kata Kunci :        produksi, virgin coconut oil, organisasi.

References


Poluakan, F.A. ( 2016). Pengaruh Perubahan Dan Pengembangan Organisasi Terhadap Kinerja Karyawan PT. Sinar Galesong Prima Manado. Jurnal EMBA Vol.4 No.3, hal. 1057 – 1067.

Setiaji Bambang dan Prayugo Surip. 2006. Membuat VCO Berkualitas Tinggi. Jakarta: Penebar Swadaya.

Sunarmi, Widajanti, E. (2011)Pengaruh Struktur Organisasi Terhadap Kinerja Pegawai Dengan Konflik Sebagai Variabel Moderasi, Jurnal Manajemen Sumberdaya Manusia Vol. 5 No. 2, hal. 111 – 119

Olusanya, Olumuyiwa, S., Awotungase, Adelaja, S. Chukwuemeke, O.E. (2012). Effective Planning and Organisational Productivity. (A Case Study Of Sterling Bank Nigeria Plc), IOSR Journal Of Humanities And Social Science (JHSS) ISSN: 2279-0837, ISBN: 2279-0845. Volume 5, Issue 5, pp.31-39.

Wahyani, W & Syaichu, A. (2015). Penerapan metode peramalan sebagai alat bantu untuk menentukan perencanaan produksi di PT. SKK, Spektrum Industri, Vol. 13, No. 2, 115 – 228.

Widiyanti, R.A (2015). Pemanfaatan Kelapa Menjadi VCO (Virgin Coconut Oil) Sebagai Antibiotik Kesehatan Dalam Upaya Mendukung Visi Indonesia Sehat 2015. Prosiding Seminar Nasional Pendidikan Biologi 2015, yang diselenggarakan oleh Prodi Pendidikan Biologi FKIP Universitas Muhammadiyah Malang.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal DIANMAS
ISSN 2089-9602
Alamat Redaksi :
Politeknik Negeri Semarang
Jl. Prof. H. Soedarto, S.H., Tembalang, Semarang
Telp. 024-7473417
E-mail : ruslysmg@yahoo.co.id