Pelatihan Pemanfaatan Air Kelapa dari Pasar Tradisional di Kota Makassar untuk Merintis Usaha Industri Kecil yang Memproduksi Nata De Coco

Lamatinulu, Muhammad Dahlan (Universitas Muslim Indonesia Makasar)

Abstract


Program Ipteks bagi Masyarakat (IbM)  ini adalah program untuk kelompok calon wirausaha baru yang berorientasi pada permasalahan prioritas aspek produksi maupun manajemen untuk berwirausaha. Tujuan dari program ini adalah memberikan pengetahuan, pemahaman dan keterampilan kepada mitra tentang cara pemanfaatan limbah air kelapa menjadi produk nata de coco melalui kegiatan pelatihan, praktek proses pembuatan nata de coco. Dalam program IbM ini juga dilakukan proses pendampingan bagi mitra, agar mampu mempraktekkan teknologi proses pembuatan nata de coco dengan baik. Tujuan yang ingin dicapai dalam program ini adalah untuk meningkatkan kemampuan dan keterampilan bagi mitra agar mampu memproses air kelapa menjadi produk nata de coco yang bernilai ekonomis. Untuk mencapai target yang diinginkan, maka dalam program ini dilakukan kegiatan pelatihan tentang tata cara memproduksi nata de coco yang memenuhi persyaratan kesehatan. Dengan kemampuan dan keterampilan pembuatan nata de coco yang didapatkan oleh mitra, maka diharapkan dapat menjadi bekal untuk merintis usaha yang memproduksi nata de coco. Mengingat mitra adalah masyarakat yang memilki keinginan besar untuk merintis usaha baru, maka program ini memberikan pembekalan pengetahuan dasar-dasar manajemen usaha yang dibutuhkan, sebagai calon usahawan indusri mikro/kecil yang memproduksi olahan nata de coco.

Kata Kunci :        Pelatihan, Nata de Coco, Air Kelapa, Usaha

References


Direktorat Penelitian Dan Pengabdian Kepada MasyarakatDirektorat Jenderal Pendidikan TinggiKementerian Pendidikan Dan Kebudayaan (2013). Panduan Pelaksanaan Penelitian Dan Pengabdian Kepada Masyarakat Di Perguruan Tinggi Edisi IX

Lapuz, M. M., Gollardo E.G., & Palo M.A. (1967). The Organism and Culture Requirements, Characteristics and Identity. The Philippine J. Science. 98: 191 – 109.

Saragih. Y.P, (2004). Membuat Nata decoco. Puspa Swara, Jakarta

Wahyudi. (2003). Memproduksi Nata De Coco . Direktorat Pendidikan MenengahKejuruan. Departemen Pendidikan Nasional.

Woodroof, J.G. (1970). Coconuts: Production, Processing Product, The AVI Publishing Company, Inc. Conecticut.

Wowor,Y.,L., Muis, M., Arinong, R.,A.,(2007). Analisis Usaha Pembuatan Nata De Coco Dengan Menggunakan Sumber Dan Kandungan N Yang Berbeda, Jurnal Agrisistem, Desember 2007, Vol. 3 No. 2


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal DIANMAS
ISSN 2089-9602
Alamat Redaksi :
Politeknik Negeri Semarang
Jl. Prof. H. Soedarto, S.H., Tembalang, Semarang
Telp. 024-7473417
E-mail : ruslysmg@yahoo.co.id